TIMES-Pasca penutupan secara resmi pada 9 april 2023 yang ditutup langsung oleh para pimpinan STIQ Al-Multazam. banyak sekali momen haru serta kesan yang membuat masyarakat dan para mahasiswa rindu terhadap kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan pada saat KKN STIQ Al-Multazam.

Pada hari jum’at (05/05/2023) mereka kembali berkunjung ke tempat dimana mereka melaksanakan KKN dalam rangka bersilaturahim kepada masyarakat, aparatur pemerintahan dan beberaapa sekolah dan tempat mereka mengajar di sana.

 

Selain dalam rangka bersilaturahim, mereka juga bertemu dengan anak-anak di desa cilebak yang mereka ajar dan berkontribusi selama berlangsungnya KKN di sana, mereka juga berharap agar bisa terus menjalin silaturahim dan komunikasi yang baik sehingga bisa meningkatkan ukuwah para mahasiswa dengan masyarakat Desa Cilebak, Kecamatan Cilebak Kabupaten Kuningan.